Begini Proses Dari Tahap Awal Memasang Keramik lantai Dengan Adukan
banyak versi tentang cara pemasangan keramik lantai,sebagai contoh pemasangan keramik ruang tamu,ada yang start dari tengah ruangan,ada yang dari pintu masuk,ada pula dari sisi dalam ruangan
Pada artikel kali ini saya mencoba akan mencoba menjelaskan tentang Proses Dari Tahap Awal Memasang Keramik Dengan Adukan. Dimana dalam artikel ini saya khususkan pada pemasangan keramik lantai.
Di dalam pekerjaan pembuatan rumah, pemasangan keramik lantai termasuk dalam kategori finising atau pekerjaan tahap akhir pada sebuah bangunan.
Para pembaca sekalian,memang pada dasarnya hampir semua tukang bangunan bisa dan mampu untuk menjalankan pekerjaan pemasangan keramik namun ada beberapa hal yang musti di perhatikan dalam pelaksanaanya.
Di lapangan atau proyek di temukan banyak versi tentang cara pemasangan keramik lantai,sebagai contoh pemasangan keramik ruang tamu,ada yang start dari tengah ruangan,ada yang dari pintu masuk,ada pula dari sisi dalam ruangan.
Artikel terkait Kenapa Keramik Harus Direndam Dulu Ini Alasannya
Semua cara tersebut tidak salah alias semua benar,tinggal bagaimana kita melihat hasil pekerjaan tersebut dari sisi estetika dan model pemasangan keramik misalnya diagonal, tentu akan di cari di mana titik as sebuah ruangan untuk menentukan pola diagonal .
Ada banyak cara untuk memasang keramik lantai yang dapat kita lakukan, Kali ini saya akan menjelaskan salah satu tips dan trik pasang keramik lantai dari sudut pandang kerapian.
Pembaca sekalian,sebelum kita memulai pekerjaan hendaknya kita lihat dulu ruangan apa yang hendak kita pasang keramik,contohnya ruang tamu,ruang keluarga,kamar atau dapur.
Kita ambil contoh pemasangan keramik pada ruang tamu,sebelumnya kita harus melihat area mana saja yang pertama kali terlihat oleh orang atau tamu barangkali.
Artikel terkait 15 Tahapan Pemasangan Keramik Lantai Yang Harus Diperhatikan
Cara menentukannya adalah dengan memposisikan diri kita sebagai tamu yang berkunjung dan hendak masuk di ruang tamu,pastinya rekan harus berdiri di depan pintu masuk dan menghadap ke dalam ruangan.
Nah dari situ pembaca bisa melihat titik-titik mana saja yang terlihat oleh mata situlah titik awal kita memasang keramik. Begitu juga dengan ruangan-ruangan yang lain,intinya adalah area mana yang tampak pertama kali.
Mungkin rekan bertanya kenapa sih mesti ribet gitu? Nah,kenapa kita start dari area itu? Suatu ruangan tidaklah mungkin ukurannya tepat dengan ukuran keramik yang hendak kita pasang. Kecuali memang ruangan tersebut sudah di perhitungkan dengan sangat detail dan matang.
Oleh sebab itu agar potongan keramik tidak terlihat tamu yang berkunjung maka potongan-potongan tersebut kita tempatkan pada sisi yang tak terpantau (istilae’ di delikno alias di umpetin gitong….)
Setelah kita menentukan titik awal,langkah berikutnya yaitu menentukan tinggi pasangan keramik. Caranya dengan bantuan sifat air yang selalu datar alias dengan selang ukur.
Carilah titik tertinggi dari lantai sebagai titik awal pengukuran. Setelah itu ukurlah titik di sisi yang lain sehingga semua titik tersebut se-level,usahakan setipis mungkin penggunaan adukan untuk memasang keramik pada titik tertinggi lantai.
Ini di maksudkan untuk menghindari pemakaian adukan yang berlebih pada titik lantai yang terendah juga untuk penghematan material adukan (lumayan buat uang rokok).
Berikutnya pasanglah benang sebagai alat bantu pemasangan keramik. Kita memakai benang dengan perhitungan menghemat waktu kerja dan dengan memakai benang hasil yang kita dapat lebih rata di bandingkan dengan memakai waterpass.
Di dalam ilmu teknik civil ada banyak tips trik cara pasang keramik,berikut ini beberapa di antaranya yang mungkin akan menambah pengetahuan rekan-rekan:
Saat memasang keramik usahakan memberi jarak antara sisi keramik dengan benang antara 0.5mm – 1mm. Di maksudkan untuk menghindari terdesaknya benang oleh keramik sedikit demi sedikit yang akan berakibat pasangan menjadi bengkok.
Selalu bersihkan benang dari cipratan adukan. Ini untuk mempertahankan supaya ukuran atau jarak benang dengan keramik tetap akurat.
Pasanglah keramik satu persatu. Maksudnya adalah kita mengambil adukan hanya untuk memasang satu keramik saja.
Setelah keramik yang kita pasang presisi barulah kita mengambil adukan lagi untuk memasang keramik berikutnya.
Ini di lakukan untuk menghindari naiknya adukan melalui nad yang berakibat bergesernya pasangan yang sudah jadi.
Taruhlah adukan sedikit menggelembung di tengah untuk menghindari terjebaknya udara di tengah keramik.
Artikel terkait Cara Memasang Dan Menempatkan Keramik Yang Kurang Bagus
Jika keramik yang kita pasang bermotif bunga atau yang beralur maka usahakan alur-alur tersebut bersambung antara keramik satu dengan yang lainnya.
Jika keramik yang kita pasang berkualitas nomor dua (KW2),kita harus memilah dulu untuk mencari ukuran yang sama karena perbedaan 1 mili pun akan terlihat nantinya. Selain dengan memilah ada cara lain untuk menyamarkan perbedaan tersebut yaitu dengan melebarkan jarak nat.
Terakhir tanamkan motto BERSIH,RAPI DAN CEPAT.
Semoga artikel berguna untuk rekan-rekan sekalian. Saya tunggu kritikan yang membangun.
Kuli bangunan yang dilantik secara rahasia